Quantcast
Channel: Universitas Negeri Yogyakarta - Leading in Character Education
Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

CHEMISTRY AND ENGLISH COMPETITION 2016

$
0
0

Himpunan Mahasiswa Kimia FMIPA UNY menyelenggarakan Chemisty and English Competition 2016 Tingkat Nasional (CEC)l. Final acara dengan tema Build Your Nation with Unlimited Creativity ini digelar di FMIPA pada Sabtu, 12/3/16. Yang dilombakan pada kegiatan tersebut meliputi Olimpiade Kimia diikuti 50 orang,  Lomba Karya Tulis Ilmiah (10 tim), serta Writing and Story Telling Contest (10 orang).

Dalam sambutannya Dekan FMIPA, Dr. Hartono, menjelaskan bahwa selama ini  yang juara di ajang  ini ketika mendaftar kuliah tidak masuk di prodi Kimia.  Begitu juga di ajang yang lain seperti yang diselenggarakan oleh mahasiswa matematika, yang juara tidak mendaftar di Matematika UNY.

“Kami persilakan bagi juara I ajang ini nanti untuk mendaftar di FMIPA UNY dengan menunjukkan sertifikat juara yang diperoleh,” lanjut Dekan.

Saat ini ada tantangan bagi generasi muda di masyarakat, diantaranya masalah plastik berbayar. Plastik yang ada saat ini setelah jadi sampah tidak bisa diurai oleh tanah. Ini adalah tantangan bagaimana generasi muda sekarang untuk bisa membuat plastik yang setelah tidak dipakai bisa terurai oleh tanah.

Hartono juga menyatakan bahwa para peserta final CEC ini semua juara, karena untuk sampai di babak final ini harus melalui seleksi di tingkat regional. Jadi siapapun pemenangnya yang paling penting adalah menjunjung tinggi sportivitas. (witono)

Label Berita: 
Share/Save

Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

Trending Articles