Quantcast
Channel: Universitas Negeri Yogyakarta - Leading in Character Education
Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

DR. ENNY WIJAYANTI KEMBANGKAN ASESMEN DIRI DAN ASESMEN TEMAN SEJAWAT

$
0
0

Enny Wijayanti, M.Pd., dosen tetap Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Palangkaraya berhasil meraih gelar doktor dalam program Penelitian dan Evaluasi Pendidikan dengan predikat sangat memuaskan di Program Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta setelah mempertahankan disertasinya dalam ujian terbuka dan promosi doktor pada Senin, 3 November 2014. Promovendus, dalam ujian terbuka yang dilangsungkan di Aula PPs UNY ini, mempresentasikan disertasi berjudul  “Pengembangan Asesmen Diri dan Asesmen Teman Sejawat Kompetensi Bidang Studi Pada Mahasiswa Pendidikan Fisika Universitas Palangkaraya” di bawah bimbingan dua promotor Prof. Kumaidi, Ph.D. dan Prof. Dr. Mundilarto.

Dalam paparannya, promovendus mengemukakan bahwa asesmen kelas (classroom assessment) di perguruan tinggi sangat berguna untuk melihat seberapa baik mahasiswa belajar di awal, menengah, dan untuk memberikan informasi perbaikan ketika hasil belajar kurang memuaskan. “Saat ini sering dalam praktik asesmen di perguruan tinggi umpan balik tidak segera diberikan oleh dosen. Untuk mengatasi kelemahan dalam praktik asesmen formatif yang selama ini dilakukan diperlukan suatu asesmen pelengkap yang melibatkan mahasiswa dalam kegiatan asesmen terhadap pencapaian kompetensinya,” ujarnya dalam penyampaian latar belakang penelitiannya.

Penelitian ini bertujuan mengembangkan asesmen diri mahasiswa (ADM) dan asesmen teman sejawat (ATS) kompetensi bidang studi pada pembelajaran fisika yakni: (1) menghasilkan  produk ADM dan ATS sebagai pelengkap asesmen formatif dalam pembelajaran fisika, (2) mengetahui konstruk ADM & ATS, (3) mengetahui efektivitas ADM & ATS, (4) mengetahui keterpakaian ADM & ATS, dan (5) mengetahui pengaruh ADM & ATS terhadap penguasaan kompetensi kognitif, afektif dan psikomotor dalam pembelajaran fisika.

Penelitian pengembangan ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan kualitatif. Prosedur pengembangan meliputi dua tahap: pengembangan dan validasi, mengacu pada model spiral dari Cennamo dan Kalk (2005). Tahap pengembangan mencakup kegiatan preliminary study, define, desain dan demonstrate. Tahap validasi mencakup develop dan deliver, uji kelompok kecil, review ahli, analisis dan revisi.

Hasil penelitian dapat disimpulkan sebagai berikut. Pertama, ADM dan ATS dapat digunakan sebagai pelengkap asesmen formatif. Kedua, hasil uji kecocokan model ADM & ATS (Arista) nilai GFI sebesar 0,994, dan SRMR sebesar 0,062 menunjukkan model fit yang baik. Ketiga, ketuntasan kelompok ADM & ATS lebih baik dari pada kelompok non ADM & ATS, selain itu respon mahasiswa menyatakan ADM & ATS cukup efektif. Keempat, hasil keterpakaian menunjukkan bahwa ADM & ATS dapat digunakan sebagai umpan balik terhadap proses dan kemajuan hasil belajar. Kelima, secara khusus ADM & ATS hanya berpengaruh terhadap penguasaan kompetensi fisika pada domain kognitif dan psikomotor namun tidak pada domain afektif.

Ujian terbuka promosi doktor ini dipimpin langsung oleh Direktur PPs UNY, Prof. Dr. Zuhdan K. Prasetyo, M.Ed., sebagai Ketua Penguji dan Prof. Dr. Badrun Kartowagiran, sebagai Sekretaris Penguji. Selain kedua orang promotor, anggota penguji terdiri atas Prof. Djemari Mardapi, Ph.D. dan Prof. Dr. Suharsimi Arikunto. Dr. Enny Wijayanti tercatat sebagai doktor ke-253 di PPs UNY dan ke-149 pada Prodi PEP. (Rb) 

Label Berita: 

Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

Trending Articles