Seiring dengan kebutuhan Internet Communication Technology (ICT) dalam proses belajar mengajar, Prodi Pendidikan Bahasa Inggris menyelenggarakan program tahunan Guest Lecturing dengan mengundang ahli ICT Associate Prof. Dr. Supyan Hussin, dari Malaysia. Sejumlah 120 mahasiswa semester V dengan antusias mengikuti workshop yang berlangsung 5 hari dari tanggal 27 hingga 31 Oktober 2014.
Dalam Guest Lecturing “ICT for ELT” ini, para perserta mendapatkan pelatihan untuk menggunakan berbagai Web 2.0. untuk mengajar, di antaranya Padlet, Socrates, Google Form, Learning management Blog (LMB), dan Telegram. Mereka juga berlatih untuk mengintegrasikan Web 2.0. dengan Learning Management System (LMS) untuk memaksimalkan proses belajar mengajar Bahasa Inggris.
Peserta dibimbing untuk memaksimalkan penggunaan ICT dalam mendukung pengajaran mereka kelak. Yang sangat ditekankan dalam pelatihan adalah bahwa proses kognitif siswa dapat berlangsung baik di dalam maupun di luar kelas. Web 2.0. memungkinkan interaksi antara siswa sehingga diskusi, tugas kelompok, dan tugas pribadi dapat berlangsung tanpa tatap muka.
Hari terakhir Guest Lecturing diramaikan dengan lomba design Hot Potatoes terbaik. Dua peserta terpilih menjadi pemenang atas desain dan kesesuaian isi program dengan target learning yang mereka pilih. Hadiah diserahkan langsung oleh Prof. Supyan diringi sorak sorai peserta lain.
Tantangan jangka panjang para perserta Guest Lecturing adalah mereka akan mengajar para generasi Z, generasi yang sejak lahir sudah mengenal teknologi. Oleh karena itu, diharapkan agar universitas meningkatkan pelayanan akses ICT supaya para peserta dapat memaksimalkan eksplorasi ICT selama perkuliahan.