Quantcast
Channel: Universitas Negeri Yogyakarta - Leading in Character Education
Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

KEGIATAN KKN UNY DALAM RANGKA HUT RI DI DESA NGERING

$
0
0

KKN UNY  Kelompok 7 di Desa Ngering, Kecamatan Jogonalan, Klaten turut memeriahkan HUT RI ke-68 dari tanggal 21 Agustus sampai 23 Agustus 2013 dengan berbagai macam kegiatan lomba yang membutuhkan kekompakan antar-RW sedesa Ngering. Kegiatan itu di antaranya: lomba memasak dan menghias tumpeng, sepak bola terong, badminton, dan kegiatan senam massal. Acara ini dihadiri juga oleh Camat Jogonalan, Bapak Jaka Supriyanto.

Joko Adi Prayitno selaku Ketua KKN UNY Kelompok 7 mengungkapkan kegiatan ini adalah bentuk eksistensi KKN UNY Tematik terhadap masyarakat di sekitarnya karena acara ini memang belum pernah terselenggara sebelumnya. Acara ini merupakan kado istimewa dari KKN UNY Kelompok 7 dibantu pemuda-pemudi yang diberikan kepada masyarakat dan pemerintah desa Ngering karena dengan waktu yang sesingkat mungkin bisa menghadirkan lebih dari 300 warga.

Panitia juga telah menyediakan 120 doorprice, hadiah utamanya yaitu kompor gas. Kegiatan dan perayaan HUT Kemerdekaan RI seperti ini mudah-mudahan dapat digelar untuk memberikan pendidikan kepada generasi muda tentang makna kemerdekaan, untuk menjalin suatu persaudaraan yang lebih erat antar masyarakat. Selain itu, tentunya untuk terus mengenang dan mengingat perjuangan para pahlawan yang telah berjuang mati-matian membela tanah air.

Sederet kegiatan masyarakat di hari 17-an diharapkan dapat selalu menyatukan masyarakat seperti semboyan yang sudah tidak asing lagi terdengar, “Bersatu kita teguh, bercerai kita runtuh.” Sejumlah lomba mempunyai nilai kekompakan dari RW masing-masing sedesa Ngering, juga untuk melakukan kesegaran jasmani dengan berolahraga.

Kepala desa Ngering, N. Rahmanto mengungkapkan, “Baru kali ini untuk wilayah kami ditempati KKN UNY. Walaupun hanya 2 bulan, kegiatan KKN UNY di desa kami, program-program yang ada cukup bagus dan dapat dipertahankan demi kemajuan daerah.”

Label Berita: 

Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

Trending Articles