Quantcast
Channel: Universitas Negeri Yogyakarta - Leading in Character Education
Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

TIM FT UNY BERHASIL PEROLEH JUARA III DALAM KOMPETISI LKTI 2ND AIC UNAIR 2012

$
0
0

Airlangga Ideas Competition  (AIC) merupakan ajang kompetisi Karya Tulis Ilmiah Tingkat Nasional yang kedua yang diadakan oleh UKM Penalaran Universitas Airlangga. Penyelenggaraan AIC tahun ini berbarengan dengan Dies Natalis Universitas Airlangga ke-58. Adapun tema yang diusung pada AIC tahun ini adalah "Partisipasi Perguruan Tinggi dalam Membangun Kesehatan Nasional". Kegiatan 2nd Airlangga Ideas Competition (AIC) ini dimaksudkan untuk menjembatani mahasiswa dalam menuangkan ide atau gagasannya dalam bentuk tulisan dengan harapan dapat membantu menyelesaikan permasalahan kesehatan yang terjadi di Indonesia saat ini.

Setidaknya mahasiswa serta kaum cendekiawan lainnya ikut berfikir sejak dini, bagaimana menyelesaikan permasalahan kesehatan di Indonesia. Teknik kompetisi diawali oleh babak penyisihan di tempat masing-masing dengan cara mengirimkan karya tulis yang telah dibuat. Lalu dipilih 15 tim terbaik oleh juri (1 praktisi, 1 lembaga kesehatan, 1 ilmuwan). Kemudian kelima belas tim tersebut akan melakukan presentasi di Surabaya atas karya tulis yang telah dibuat. Lalu ditentukan juara I, II, III dan juara harapan I, II.

Tim FT UNY yang beranggotakan Rizky H Oktiavenny (Pend. Teknik Elektro FT) dan Nova Suparmanto (Pend. Teknik Informatika FT) yang juga merupakan pengurus Divisi Teknologi Tepat Guna (TTG) UKM Rekayasa Teknologi UNY berhasil memperoleh Juara III dengan karya “Tooth Colors Level Detector (TCLD) sebagai Alat Bantu Kedokteran Berbasis Mikrokontroler ATMega16”.

Adapun lima tim terbaik dari 15 tim finalis Lomba Karya Tulis Ilmiah Nasional 2nd Airlangga Ideas Competition 2012 UKM Penalaran Universitas Airlangga adalah sebagai berikut. Juara I: tim Universitas Airlangga dengan judul “N,O-Karboksimetil Kitosan: Inovasi Pengawet Alami Baru Berbasis Limbah Kulit Udang Yang Berorientasi Terhadap Nilai Gizi Dan Kesehatan”. Juara II: tim Universitas Udayana dengan judul “Potensi dan Analisis Pemanfaatan Teknologi Lipid Nanopartikel Amorphous Nanostructured Lipid Carrier (Anlc) Berbasis Resveratrol dari Ekstrak Buah Anggur (Vitis Vinivera L.) dalam Penatalaksanaan Kanker Payudara”. Juara III: tim Universitas Negeri Yogyakarta.

Sementara Juara Harapan I: tim Institut Teknologi Sepuluh November dengan judul “Ghysom (Geographycal Information System Of Malaria): Aplikasi Teknologi Informasi Proyeksi Penyebaran dan Deteksi Dini Penyakit Malaria Menghadapi Iklim Ekstrem”, dan Juara Harapan II: tim Institut Pertanian Bogor dengan judul “Hidroksiapatit dari Cangkang Bekicot (Achatina Fulica) sebagai Alternatif Implan Tulang Manusia yang Memiliki Biokompatibilitas Tinggi”.

Nova menjelaskan bahwa pengembangan karya ini dilaksanakan di Jurusan Teknik Elektro FT UNY dengan kegiatan perancangan dan pembuatan alat, serta di Rumah Sakit Gigi dan Mulut (RSGM) UGM Yogyakarta untuk pengujian alat. Nova menambahkan bahwa karya “Tooth Colors Level Detector (TCLD)” ini merupakan pengembangan alat pendeteksi tingkat warna gigi sebagai alat bantu kedokteran.

Alat ini digunakan setelah pembersihan dan tiap-tiap tahapan proses memutihkan gigi agar diketahui kemajuan tingkat warna gigi yang diinginkan serta menyamakan warna gigi buatan dengan aslinya dalam dunia kedokteran gigi. Alat ini menggunakan sensor warna TSL 230 untuk mendeteksi tingkat warna gigi serta mikrokontroler ATMega 16 sebagai pengolah data yang juga dilengkapi penampil hasil deteksi sehingga akan diketahui berapa persen tingkat kebersihan dan warna gigi.

Selain itu, juga terdapat memori untuk menyimpan sementara hasil deteksi alat yang nantinya dapat ditransfer ke komputer untuk mengetahui data pasien. Unjuk kerja alat pendeteksi warna gigi sebagai alat bantu kedokteran berjalan cukup baik yaitu memiliki range 2% dari nilai rata-rata percobaan selama lima kali. Alat ini diharapkan dapat menjadi solusi atas permasalahan kesehatan gigi yang banyak dialami oleh masyarakat saat ini dan secepatnya dapat diimplementasikan.

Label Berita: 

Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

Trending Articles