Bertempat di Sidang Senat Universitas Negeri Yogyakarta (UNY), sebanyak empat orang karyawan berprestasi (karpres) UNY dan 11 mahasiswa perwakilan organisasi mahasiswa (ormawa) yang terpilih, berpamitan sebelum berangkat menuju Malaysia (11/4). Program sit-in ini akan berlangsung pada tanggal 12-21 April 2016 (10 hari) bagi Karpres UNY dan 12-25 April 2016 (14 hari) untuk mahasiswa perwakilan Ormawa. Universiti Putra Malaysia (UPM) dipilih sebagai tempat pelaksanaan program sit-in atas dasar kesesuaian dan ketersediaan unit kerja dan ormawa yang mirip dengan UNY. Selain itu, UPM menduduki peringkat 5 sebagai universitas terkemuka dan terbaik di Malaysia.
Rektor Universitas Negeri Yogyakarta, Prof. Dr. Rochmat Wahab, M.Pd., MA menyatakan bahwa UNY menjadi lebih baik dari tahun ke tahun tidak lepas dari kontribusi jajaran pimpinan terkait yang memungkinkan untuk menghadirkan karyawan-karyawan yang berprestasi. “Setiap orang yang terpilih pasti mampu memberikan bukti kontribusinya selama ini. Anda semua terpilih secara objektif dan kami harapkan proses ini menjadi nilai yang harus Anda terapkan,” pesan Rektor UNY.
Sementara itu, perwakilan karyawan berprestasi UNY 2015, Siti Amironah, S.T.,mewakili para karyawan berprestasi memohon pamit dan doa restu agar selama mengikuti kegiatan ini diberikan keselamatan dan kesehatan. “Kami juga memohon bimbingan dan arahan dari Bapak-Bapak pimpinan sehingga kami dapat menjaga nama baik Universitas Negeri Yogyakarta dan mengambil pelajaran yang berharga, yang dapat kami terapkan setelah kembali dari Malaysia,” lanjutnya.
Sementara itu, , perwakilan Ormawa yang juga merupakan Ketua BEM FIP UNY, Bisma Putra Aprilianta mengungkap rasa terima kasih karena selama lima hari sudah mendapatkan pembekalan dan informasi terkait UPM maupun Malaysia secara umum. “Semoga akan ada banyak hal yang dapat kami bawa pulang dan kami sebarkan kepada seluruh mahasiswa UNY. Kami mohon pamit. Semoga selama 14 hari ini, kami dapat memberikan yang terbaik untuk almamater Universitas Negeri Yogyakarta dan memberikan kesan baik kepada UPM,” lanjutnya. Kegiatan pengiriman karyawan berprestasi UNY dan mahasiswa perwakilan Ormawa adalah bagian dari komitmen untuk memberikan pengalaman internasional. (Laksa)