Pada akhir tahun 2015, Program Pasca Sarjana Universitas Negeri Yogyakarta (PPs UNY) memastikan diri empat prodi barunya terakreditasi Baik/B oleh BAN-PT. Keempat prodi tersebut antara lain prodi Pendidikan Bahasa dan Satra Indonesia (PBSI) tertuang dalam SK BAN-PT No. 1123/SK/BAN-PT/Akred/M/X/2015. Selanjutnya Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) dan Pendidikan Ekonomi dalam SK No. 1152/SK/BAN-PT/Akred/M/XI/2015 serta Pendidikan Bahasa Jawa yang terjamin oleh SK No. 1146/SK/BAN-PT/Akred/M/XI/2015.
Sebelumnya, keempat prodi tersebut telah melewati beberapa tahapan akreditasi, yakni pengumpulan data dan informasi, pengisian borang, review borang dilanjutkan revisi, pengiriman borang ke BAN-PT. Selanjutnya sembari menunggu field assessment/visitasi dari BAN-PT, pengelola prodi mengumpulkan dokumen-dokumen yang diperlukan sebagai lampiran borang yang diperlukan hingga kunjungan langsung dari tim asesor pada bulan Oktober 2015 lalu. Semua proses ini telah dimulai sejak awal semester Tahun Ajaran 2014.
Sudah menjadi maklum, sebagai prodi baru tentunya belum mempunyai alumni, kecuali bagi prodi yang sebelumnya sebagai konsentrasi yang menginduk ke prodi yang menjadi rumpunnya, yang diakui legalitas ijazahnya. Karena belum memiliki alumnni, kemungkinan juga berimplikasi pada prestasi, karya mahasiswa, penelitian, dan PPM tentunya sulit apabila akan mendapatkan akreditasi unggul (A). Sudah selayaknya sebagai prodi baru maksimal bisa mencapai akreditasi Baik/B.
Menurut Direktur PPs UNY, Prof. Dr. Zuhdan K. Prasetyo, M.Ed., predikat B tersebut merupakan hasil yang patut disyukuri. Hal ini berarti menunjukan adanya pengakuan publik terhadap eksistensi prodi-prodi baru di PPs UNY. “Ini merupakan gambaran kualitas dan kesiapan perkuliahan prodi baru di PPs UNY yang diakui lembaga resmi dan menjadi pengakuan terhadap apa yang telah dilakukan,” paparnya.
Sementara itu, Dr. Kastam Syamsi, M.Ed. selaku kaprodi PBSI merasa memiliki tanggungjawab untuk meningkatkan kualitas pembelajaran yang berlaku di PPs UNY. “Dengan hasil akreditasi ini kami terpacu untuk membuat terobosan untuk menjaga dan meningkatkan kualitas prodi PBSI di masa yang akan datang. Kami berkomitmen untuk terus mengembangkan ke arah yang lebih baik lagi dari semua sisi. Sehingga akreditasi yang selanjutnya bisa mencapai derajat unggul/”A”, ”harapnya.
Senada dengan Dr. Kastam, Prof. Dr. Suparno (kaprodi PAUD), Dr. Mulyana (kaprodi PBJ), dan Dr. Endang M. (kaprodi Pend. Ekonomi) bertekad untuk mengembangkan dan menjaga kualitas prodinya agar bisa mencapai derajat akreditasi tertinggi pada masa yang akan datang. (Rubiman).