Dalam rangka meningkatkan sosialisasi dan promosi Ormawa Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta, Ormawa mempunyai beberapa program kegiatan di tahun 2015 ini. Salah satu kegiatan tersebut adalah Open House Ormawa FIK yang diadakan mulai Selasa, 10 Maret 2015 bertempat di Gedung Ormawa FIK di Kampus Kuningan.
Fajar Setyo Pranyoto, Ketua BEM FIK 2015, mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk mengenalkan Ormawa FIK kepada seluruh civitas akademika di Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta pada khususnya. Open House Ormawa kali ini berisi beberapa kegiatan pendukung berupa donor darah, FIK got talent, lomba- lomba, bazar alat dan perlengkapan olahraga, sosialisasi dan promosi permainan tradisional, lomba duta FIK, lomba foto dan kekompakan kelas, bakti sosial dan santunan kepada anak yatim dan piatu. Open House tersebut dibuka secara sederhana dan acara tersebut berlangsung selama dua hari. Tampak pengurus Ormawa FIK 2015 dan peserta Open House antusias menghadiri acara tersebut, imbuh Fajar Setyo Pranyoto.
Selain Open House Ormawa, FIK juga mengadakan Workshop Manajemen Presensi Kuliah Online. Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta terus berbenah menyempurnakan sistem presensi online mahasiswa. Hal ini terwujud dalam Workshop Manajemen Presensi Kuliah Online pada Jumat, 13 Maret 2014 bertempat di Laboratorium Komputer FIK. Acara yang dibuka pukul 08.30 oleh Wakil Dekan I, Dr. Panggung Sutapa, M.S., tersebut menghadirkan narasumber Arif Nurhadi, S.T. dan Tofan Sukanto dari Pusat Komputer (Puskom) Universitas Negeri Yogyakarta.
Wakil Dekan I FIK UNY berharap bahwa workshop tersebut bisa membantu dan memberikan solusi implementasi presensi kuliah online di FIK UNY. Workshop Manajemen Presensi Kuliah Online tersebut berisikan di antaranya sosialisasi Standar Operating Prosedure jam presensi masuk yaitu 10 menit sebelum jadwal, sinkronisasi dengan Siakad per-kelas, dan pengaturan nomor dan tanggal SK mengajar. Para peserta workshop adalah para admin program studi di FIK UNY, staf subag pendidikan, dan staf kepegawaian FIK UNY. Peserta workshop mempraktikan sistem presensi kuliah online dipandu oleh kedua narasumber dan diikuti sesi diskusi serta tanya jawab. (SP27)