Tujuh dokter dan paramedis dari poliklinik Universitas Negeri Jakarta (UNJ) berkunjung ke Fakultas Ilmu Keolahragaan Universitas Negeri Yogyakarta (FIK UNY), Jumat (17/10/2014). Kunjungan dipimpin oleh Kepala Poliklinik UNJ, dr. Ruliando Hasea Purba, MARS,Sp.RM diterima Wakil Dekan I FIK UNY, Dr. Panggung Sutapa, M.S. di ruang rapat pimpinan Gedung Pusat Layanan Akademik (GPLA) FIK UNY.
“Keberadaan poliklinik di kampus sangat diperlukan untuk mendukung aktivitas kampus. Universitas Negeri Jakarta baru saja merintis Klinik Pratama untuk mendukung iklim belajar di kampus. Dengan didukung 1 dokter speasialis, 2 dokter gigi, 2 dokter umum, 3 perawat dan paramedis, kami berusaha untuk memberikan pelayanan yang terbaik, dan untuk itu kami ingin mengetahui manajemen dan pengelolaan khususnya klinik terapi FIK UNY serta unit layanan kesehatan di UNY,” papar Ruliando.
Ruliando bersama rombongan juga mengunjungi UPT Layanan Kesehatan dan diterima dokter Tutik. Model blangko pendaftaran pasien dan otomasi pasien dalam program komputer, serta manajemen pengelolat UPT Layanan Kesehatan menjadi daya tarik tim dari UNJ. Jeni-jenis pelayanan yang disediakan oleh Layanan Kesehatan UNY, antara lain: (1) pemeriksaan kesehatan, (2) pengobatan, (3) konsultasi kesehatan, (4) pemeriksaan laboratorium sederahana (kolesterol, glukosa, darah, asam urat, urinalisa, tes kehamilan, tes golongan darah), (5) pelayanan KB dan pemeriksaan ibu hamil, (6) pelayanan P3K pada event-event tertentu di UNY, (7) pengabdian masyarakat pada saat peringatan Dies Natalis UNY (mengikuti kegiatan LPPMP), )8) layanan administrasi, (9) layanan rekam medis, (10) ceramah kesehatan, (11) pelatihan penanganan P3K, keselamatan kerja, dan pegawai darurat medis.
Terakhir, rombongan berkesempatan mengunjungi klinik terapi FIK UNY. “Saya dokter dari UNJ, saya ke sini untuk studi banding dan melihat kondisi cidera lutut Bapak,” jelas Ruliando saat berkesempatan melihat kondisi salah satu pasien cidera lutut di klinik terapi FIK UNY. (rew)