Universitas Negeri Yogyakarta sebagai institusi pendidikan telah menerapkan teknologi informasi dalam kegiatan akademiknya. Salah satunya dengan implementasi e-learning melalui portal besmart.uny.ac.id. Dengan didukung oleh kapasitas bandwidth yang memadai sebesar 450 Mbps, maka pembelajaran online melalui portal tersebut tentunya mampu diimplementasikan dengan lancar.
Sejak dilaunching pada tahun 2006, portal e-learning ini telah mengalami pengembangan. Sehingga pada tahun 2009 dan 2010 berhasil meraih penghargaan E-learning Award dari Pustekom Kemendikbud RI.
Pada hari Jumat, 19 September 2014 Prodi S2 Teknologi Pembelajaran melalui kaprodinya, Herman Dwi Surjono Ph.D. mengajak dosen dan pengelola PPs UNY untuk merefresh lagi penggunaan e-learning dalam perkuliahannya. Kegiatan ini dikemas dalam sebuah Workshop E-learning Program Pascasarjana UNY.
“Saat ini e-learning sudah suatu keharusan untuk diterapkan. Terkadang seorang dosen mempunyai kepentingan dan tugas ke luar kota yang tidak bisa ditinggalkan seperti assessmen akreditasi, seminar dan sebagainya. Di sisi lain kegiatan perkuliahan juga tetap harus dilaksanakan. Maka satu-satunya jalan yang bisa ditempuh adalah pembelajaran online melalui portal e-learning besmart.uny.ac.id,” ungkapnya.
Setelah dibuka, para peserta dipandu untuk melakukan koneksi ke hotspot YSU lalu membuka alamat besmart.uny.ac.id. Setelah itu, masing-masing peserta login dengan account mereka masing-masing dan masuk ke laman prodi/jurusan masing-masing baik yang ada di PPs ataupun fakultas terkait. Setelah itu para peserta dikenalkan teknik ubah profil, edit deskripsi mata kuliah, upload silabus, bahan kuliah, tugas, quiz, serta mengecek dan memberikan penilaian kepada tugas mahasiswa yang sudah diunggah.
Para peserta pelatihan merasa e-learning ternyata mudah dan interaktif untuk digunakan. Setelah sekian lama portal ini tidak pernah dipergunakan, melalui kegiatan ini diharapkan para dosen untuk dapat merapkan pembelajaran online di kala menjalankan tugas di luar kota. Sehingga perkuliahan tetap bisa dijalankan. (Rb)