Program Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta kembali menerima tamu Tim Asesor dari BAN PT dalam Visitasi Akreditasi. Program studi Magister Manajemen Pendidikan (MP) divisitasi oleh tim asesor dari BAN PT yaitu Prof. Dr. Rusdinal, M.Pd. dari UNP Padang dan Dr. H.Y. Suytino, M.Pd. dari UPI Bandung.
Pada saat kedatangan asesor, hadir dalam penyambutan antara lain WR IV UNY, Direktur PPs UNY, Asdir I, Kaprodi, Sekprodi, dan beberapa dosen MP. Penyambutan dilakukan dengan dinner di RM. Bale Raos yang berada di tengah kompleks Kraton Yogyakakarta pada hari Kamis, 21 Agustus 2014.
Pagi harinya, Jumat, 22 Agustus 2014 tim asesor tiba di PPs UNY yang diterima oleh Direktur PPs UNY, Prof. Dr. Zuhdan Kun Prasetyo, M.Ed. didampingi Kaprodi MP Dr. Udik Budi Wibowo dan Sekprodi Dr. Lantip Diat Prasojo. Selanjutnya verifikasi kesesuaian isi borang akreditasi dengan bukti fisik di lapangan.
Pada awal verifikasi, tim asesor mulai mencermati isi borang program studi (Buku III A). Isi borang yang telah dikirim ke BAN PT disesuaikan dengan kondisi di lapangan yang diperkuat dengan bukti fisik yang telah disiapkan. Verifikasi standar 1 s.d. 7 dapat dihadapi dengan lancar oleh Kaprodi dan Sekprodi MP dibantu mahasiswa.
Selanjutnya pencermatan borang institusi (Buku III B) tim asesor didampingi oleh Direktur PPs UNY, Asdir I, Asdir II, Tim Penjaminan Mutu, Kasubag TU, Pengelola Akademik, Keuangan, dan Sarana Prasarana. Dalam verifikasi ini dicermati hal yang berkaitan dengan kurikulum, SDM baik dosen dan karyawan, sarana prasarana perkuliahan.
Pada visitasi ini, hadir juga alumni prodi MP dari berbagai angkatan. Mereka dihadirkan untuk membantu asesor melakukan penilaian standar 3 yang berisi tentang mahasiswa dan lulusan. Dua hari sudah asesor melakukan verifikasi borang akreditasi di PPs UNY. Hari Sabtu, 23 Agustus 2014 selesailah sudah visitasi prodi S-2 MP. Semoga sukses mendapatkan predikat akreditasi tertinggi yaitu A/Unggul. (Rb)