Quantcast
Channel: Universitas Negeri Yogyakarta - Leading in Character Education
Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

LAPORAN AKHIR PKM ADALAH SELEKSI ALAM

$
0
0

Laporan akhir Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) adalah seleksi alam, karena dari sekian karya kreatif yang sangat tinggi mahasiswa harus membuat ringkasan menjadi 10 halaman. Ini sudah menjadi kreativitas tersendiri. Mahasiswa harus menjadikan hal-hal yang paling penting untuk dilaporkan. Ke-10 halaman sudah termasuk lampiran-lampiran seperti foto, scan bukti keuangan, dll.

Demikian disampaikan Pujianto, M.Pd., dosen Jurusan Pendidikan Fisika FMIPA UNY yang juga pembimbing PKM ini, pada acara Penjelasan Laporan Akhir PKM, Senin (14/7/2014) di FMIPA. Acara dihadiri oleh 47 tim yang proposalnya didanai dikti.

Lebih lanjut dikatakan, “Kalau nanti lolos PIMNAS kualitas laporan menyumbang 40% dan yang 60% presentasi. Sehingga sehancur-hancurnya presentasi, laporan akan membantu. Jadi, jangan mengesampingkan pedoman laporan akhir PKM. Kalau menyimpang dari itu jangan berharap mendapat nilai yang tinggi.  Gunakan data sesuai apa yang telah dilakukan. Tidak masalah jika harus berbeda dengan proposal, karena proposal sudah tidak dinilai lagi. Selain itu perbedaannya harus rasional misalnya mengapa berbeda metode, mengapa berganti alat dan bahan, dll.”

Sementara itu Wakil Dekan II FMIPA, Suhandoyo, M.Kes. mengatakan, “Karena monev eksternal sudah selesai, kita tinggal berdoa, semoga penampilan para mahasiswa PKM bisa menarik perhatian reviewer sehingga pada tanggal 5 Agustus  mampu memberi kontribusi ke PIMNAS.”

“Tidak seperti tahun lalu, tahun ini laporan PKM akan kami tengok secara detail supaya ada kemajuan dan peningkatan dalam pengetahuan para mahasiswa. Untuk memberi nilai lebih pada karya, carilah pustaka-pustaka terbaru. Salah satunya bisa didapat dari internet pada situs-situs jurnal, terutama untuk PKM Penelitian,” tambahnya. (witono) 

Label Berita: 

Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

Trending Articles