Pasar modal mempunyai posisi yang strategis dalam pembangunan ekonomi nasional. Pertumbuhan pasar modal akan sangat tergantung dari kinerja perusahaan efek. Perusahaan efek harus menjalin kerja sama dengan berbagai pihak untuk menciptakan pasar yang mampu menyediakan berbagai pilihan investasi bagi masyarakat. Salah satunya, ialah menjalin kerjasama dengan Universitas sebagai lembaga edukasi. Untuk memperkenalkan pasar modal kepada masyarakat luas PT Phillip Securities Indonesia menjalin kerjasama dengan Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta dengan mengadakan Seminar Pasar Modal dan Online Trading Competition. Kegiatan yang dilaksanakan pada 2—6 Juni tersebut diikuti oleh 100 peserta seminar pasar modal dan 34 tim peserta online trading dari berbagai Universitas di DIY-Jateng.
Acara ini merupakan rangkaian acara Dies Natalis Fakultas Ekonomi ke-3 yang dibuka oleh Wakil Dekan III Fakultas Ekonomi UNY dan dihadiri oleh perwakilan PT Phillip Securities Indonesia dan perwakilan Bursa Efek Indonesia cabang Yogyakarta. Dalam sambutannya, Siswanto, M.Pd. selaku Wakil Dekan III FE UNY menyampaikan bahwa kegiatan semacam ini perlu dilaksanakan untuk lebih mengedukasi masyarakat khususnya mahasiswa bagaimana berinvestasi yang aman melalui Bursa Efek Indonesia.
“Selama ini banyak investasi yang menjanjikan keuntungan tinggi namun tidak jelas bagaimana pertanggungjawabannya. Sehingga agar masyarakat tidak tertipu dengan bentuk investasi semacam itu perlu diberikan edukasi bagaimana berinvestasi yang aman di Bursa Efek Indonesia,” ungkap Siswanto.
Sementara wakil dari PT Phillip Securities Indonesia, Mangandar Nababan menyampaikan bahwa PT Phillip Securities Indonesia merupakan salah satu perusahaan sekuritas di Indonesia yang bertekad ingin memajukan Pasar Modal di Indonesia. PT Phillip Securities Indonesia telah mengadakan program Phillip Goes to Campus, yang merupakan program edukasi bagi para mahasiswa di universitas-universitas di Indonesia. Program edukasi tersebut berupa Seminar Pasar Modal, Pendirian Pojok Bursa maupun Online Trading Competition. Salah satu universitas yang dipilih untuk melakukan kerjasama ialah Pojok Bursa Fakultas Ekonomi Universitas Negeri Yogyakarta.
Sementara untuk online trading competition diikuti 34 tim yang berasal dari UNY, UGM, UST, UMY, UII, UNDIP, UPN. Keluar sebagai pemenang kompetisi trading ialah Juara I dari Universitas Diponegoro, Juara II Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, dan Juara III dari Universitas Islam Indonesia. Para pemenang masing-masing mendapatkan hadiah uang pembinaan sebesar Rp5 juta, Rp3 juta, dan Rp2 juta serta plakat. (lina)