Quantcast
Channel: Universitas Negeri Yogyakarta - Leading in Character Education
Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

PRODI POR SPS UPI BANDUNG BERKUNJUNG KE PPS UNY

$
0
0

Prodi S2 Ilmu Keolahragaan PPs UNY Jumat (27/11/2015) tepat pukul 13.40 WIB, kedatangan tamu dari Prodi S2/S3 Pendidikan Olahraga Sekolah Pasacasarjana Universitas Pendidikan Indonesia Bandung. Rombongan dari SPs UPI Bandung disambut oleh Kaprodi S2 IK, Prof. Dr. Suharjana, M.Kes., AIFO, dosen prodi ilmu keolahragaan PPs UNY, serta beberapa mahasiswa IK S2 di Aula Lt. 3 Gedung Baru Pascasarjana UNY. Kunjungan tersebut merupakan kunjungan balasan dari Prodi Pendidikan Olahraga SPs UPI Bandung ke Prodi  S2 Ilmu Keolahragaan PPs UNY.

Rangkaian kunjungan ini dimaksudkan untuk sering menegenai kurikulum S2 IK PPs UNY tentang pembagian kosentrasi (Kesehatan Olahraga, Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Olahraga, dan Pendidikan Kepelatihan), kegiatan mahasiswa, trend judul penelitian, kegiatan dosen, informasi jurnal keolahragaan Prodi S2 IK PPs UNY, hingga melakukan pertandingan persahabatan. Jumlah peserta kunjungan dari Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia Bandung terdiri dari Kaprodi S2/S3 Pendidikan Olahraga dan 70 mahasiswa.

Rangkaian acara kunujungan ini, dibuka dengan sambutan oleh Kaprodi S2 IK, sekaligus pemaparan visi dan misi prodi S2 IK, kurikulum, jumlah dosen dan bidang keahlianya, kemudian dilanjutkan dengan sambutan oleh Kaprodi S2/S3Pendidikan Olahraga SPs UPI Bandung (Dr. Yudy Hendrayana, M.Kes., AIFO), yang akrab disapa Dr. Yudy menyampaikan banyak terimakasih karena telah meluangkan waktu untuk menerima kunjungan dari mahasiswa POR SPs UPI Bandung dan berbagi ilmu mengenai pembagian konsentrasi, informasi tentang jurnal dan lain-lain. Acara inti dari kujungan ini adanya diskusi dan tanya jawab mengenai apa yang dipaparkan oleh Kaprodi S2 IK PPs UNY.

Pihak dari SPs UPI Bandung yang terdiri dari KaprodiS2/S2 POR dan mahasiswa, telihat sangat antusias dalam diskusi, terutama mengenai hal dalam pembagian konsentrasi, karena hanya di S2 IK PPs UNY yang memiliki empat kosentrasi sedangkan di univeristas lainya belum ada. Setelah diskusi selesai dilanjutkan dengan acara pertandingan persahabatan antar mahsiswa, yang mempertandingakan permainan sepakbola dan bola basket. (S2 IK UNY)

Label Berita: 

Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

Trending Articles