Setelah pengunduran waktu pengumuman beberapa pekan dari waktu yang direncanakan, akhirnya tepat tanggal 1 Juli 2015, panitia seleksi hibah penelitian SEAMOLEC mengumumkan secara resmi daftar penerima hibah penelitian SEAMOLEC 2015 melalui laman web http://hibahpenelitian.seamolec.org/?p=133. Dari 42 total penerima hibah penelitian SEAMOLEC tahun 2015, tujuh diantaranya berasal dari civitas akademika Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).
Jumlah tersebut sekaligus mengukuhkan UNY sebagai kampus terbanyak penerima hibah SEAMOLEC tahun 2015. Kampus terbanyak kedua diraih oleh AMIK Wahana Mandiri dengan jumlah empat proposal yang lolos, selanjutnya UPI, UNJ, UM masing-masing tiga proposal yang didanai sementara UNPAD, UNM, ITB dan beberapa institusi lain masing-masing lolos satu proposal.
Berikut daftar nama penerima hibah penelitian SEAMOLEC dari UNY: (1), Jaslin Ikhsan, Ph.D Dosen Prodi Kimia FPMIPA dan PPS UNY, (2) Erfan Priyambodo, M.Si. dosen Prodi Kimia FMIPA, (3) Ence Surahman, S.Pd., mahasiswa Prodi Teknologi Pendidikan PPs UNY, (4) Muhammad Alwan, S.Pd., mahasiswa Prodi Teknologi Pendidikan PPs UNY, (5) Novi Trilisiana, S.Pd., mahasiswa Prodi Teknologi Pendidikan PPs UNY, (6) Ita Puspita, S.Pd. mahasiswa Prodi BK PPs UNY, dan (7) Sulistiana Febriawati mahasiswi Prodi Kimia FMIPA UNY.
Dari data tersebut menunjukan bahwa budaya riset di kampus yang memiliki slogan Leading In Character Education ini sudah semakin berkembang. Di samping penekanan metode Research and Development (R&D) pada tugas akhir mahasiswa juga menjadi faktor pendorong terbangunnya budaya penelitian berbasis pengembangan produk yang diharapkan mampu efektif menyelesaikan masalah-masalah pendidikan dan pembelajaran yang ditemukan di lapangan. (Ence)