Quantcast
Channel: Universitas Negeri Yogyakarta - Leading in Character Education
Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

BIDANG IV TINGKATKAN KOMPETENSI PENGURUS U2IK BERKOMUNIKASI BAHASA INGGRIS

$
0
0

Bidang IV UNY yang membawahi kegiatan kerjasama dan pengembangan menyelenggarakan kegiataan Pengembangan Kompetensi Berkomunikasi Menggunakan Bahasa Inggris untuk Membangun Kerja Sama Internasional untuk Pengurus U2IK Fakultas, Lembaga, dan Pascasarjana dalam rangka akselerasi pencapaian visi UNY menjadi Universitas Kependidikan Kelas Dunia (UKKD).

Berlangsung selama enam hari (15—19 dan 22 Juni 2015), kegiatan tersebut dirancang untuk meningkatkan kompetensi 48 pengurus U2IK dalam berkomunikasi menggunakan bahasa Inggris. Selama 6 hari, peserta mengikuti 41 sesi pelatihan di Gedung LPPMP UNY.

Orientasi oleh Prof. Suwarsih Madya, Ph.D., Wakil Rektor Bidang Kerjasama dan Pengembangan, membuka rangkaian kegiatan tersebut. “Pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan daya tarik UNY, agar action  yang dilakukan dapat memikat partner,” ungkapnya.

Selanjutnya, beliau pun menambahkan bahwa pelatihan ini dimaksudkan untuk memberikan suatu pengertian bahwa komunikasi tidak hanya pesan yang disampaikan tetapi juga sikap kita kepada partner saat proses komunikasi terjadi.

Pengembangan kompetensi berkomunikasi dalam bahasa Inggris kali ini difokuskan pada materi-materi yang dibutuhkan dalam layanan kerja sama internasional, baik dalam berkomunikasi secara lisan maupun tulis seperti meeting a guest, handling a meeting, telephoning, participating in a meeting, discussing, following up a meeting, eating out, MoU dan surat bisnis. 

Kemampuan korespondensi dalam bahasa Inggris yang baik, akurat dan sesuai untuk kelancaran korespondensi dengan mitra dari luar negeri diasah dalam pelatihan ini. Selama pelatihan, para pengurus U2IK juga diajak untuk melakukan simulasi atau bermain peran (role play). (Yuliana)

Label Berita: 

Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

Trending Articles