Lima mahasiswa Universitas Negeri Yogyakarta akan berlaga dalam ajang internasional yakni The 2nd International Young Inventor Award (IYIA) 2015 di Jakarta pada 6—10 Juni 2015. Acara ini diselenggarakan oleh Indonesia Invention and Innovation Promotion Association yang bekerjasama dengan Kementrian Pendidikan, International Federation of Inventors Association, WIIPA dan beberapa official partner internasional lainnya yang akan digelar di Universitas Negeri Jakarta.
Mereka adalah Rifaldy Fajar (Matematika/FMIPA 2014), Rini Winarti (Pendidikan Biologi/FMIPA 2014), Hertin Eka Rahmawati (Pendidikan IPS/FIS 2014), Muhammad Ferry (Manajemen Pendidikan/FIP 2014), serta Isra Kaida (Sastra Indonesia/FBS 2014) yang tergabung dalam satu tim. Kurang lebih 500 inovator muda dari 15 negara akan bersaing dalam event ini.
Pada event IYIA 2015 ini, pihak panitia memberikan kesempatan kepada para inovator muda atau ilmuwan untuk berbagi ide kreatif antara satu sama lain dan juga memberikan pemaparan baik dari penemuan atau kemajuan teknologi di berbagai sektor.
“Alhamdulillah, tim kami lolos seleksi nasional dari pihak penyelenggara. Harap-harap cemas, karena diumumkan bertahap. Adapun Inovasi atau penelitian yang kami bawakan adalah Aloe Vera Gel Extract (X-AVG) as a Natural Preservative of Soybean. Penelitian kami ini menggunakan uji perbandingan atau kadang disebut Uji-T dan betul-betul penuh perjuangan dalam melakukannya beberapa bulan terakhir ini. Karena di samping itu, masing-masing punya banyak amanah dalam event lain, tak terkecuali saya dalam PKM Dikti. Intinya, hanya bisa berusaha untuk maksimal dalam menjalani semuanya," ujar Rifaldy selaku ketua tim.
Dari 500 peserta yang ikut berpartisipasi nantinya akan dibagi lagi menjadi beberapa kategori, yaitu classed A: Agriculture & Environment and Renewabble Energy; classed B: Automotive, Transportation, & Industrial Design; classed C: Biotechnology, Health & Chemicals; classed D: Building, Construction & Materials; classed E: I.C.T, Multimedia & Telecommunications, Electricity & Elctronics; classed F: Manufacturing Process & Machines and Equipment; classed G: Social Sciences.
Besar harapan ide yang mereka ciptakan ini nantinya dapat diterima secara luas. “Dukungan dan doa dari rekan-rekan semua sangat kami harapkan. Semoga nama UNY bisa semakin eksis dimata dunia, dan visi UNY untuk menjadi World Class University dapat tercapai. Semoga mampu mempersembahkan medali atau yang terbaik bagi Indonesia. Mohon doanya. Aamiin” imbuh Rifaldy penuh harap. (Dewi)