Program Studi Pendidikan IPA (S2), pada Jumat, 23 Januari 2015 mengundang semua mahasiswa angkatan 2009 s/d angkatan 2012 guna diskusi, monitoring, dan evaluasi penulisan tesis. Acara yang digelar di Ruang Aula Gedung Baru PPs UNY tersebut, dipandu oleh Ketua Program Studi Dr. Insih Wilujeng, M.Pd. dan dihadiri oleh 22 mahasiswa.
Hasil diskusi, monitoring, dan evaluasi ditemukan permasalahan yang secara garis besar sama, yaitu untuk Angkatan 2010 dan 2011 yang belum menyelesaikan penulisan tesis adalah karena kesibukan mahasiswa yang sebagian besar adalah berstatus guru. Tugas-tugas di sekolah hampir menyita waktu mereka, sehingga tidak memiliki waktu untuk menulis tesis. Saran dari program studi adalah sesegera kembali menemui pembimbing dan melanjutkan penyusunan instrumen serta analisis data (sebagian sudah mengambil data penelitian).
Permasalahan lain yang dihadapi yaitu jadwal penelitian yang sudah disepakati dengan sekolah terpaksa batal karena proses pengembangan produk dan/atau validasi instrumen belum selesai sehingga pihak sekolah harus membelajarkan materi. Pihak Prodi pun menyarankan agar para mahasiswa dapat menyusun jadwal ulang penelitian dan menyarankan pada mahasiswa untuk tidak terlalu singkat mengalokasikan waktu penelitian serta produk maupun instrumen harus disiapkan jauh hari sebelum kesepakatan jadwal. Terdapat 29% mahasiswa angkatan 2012 Prodi PIPA yang belum lulus. (Insih W.)