Quantcast
Channel: Universitas Negeri Yogyakarta - Leading in Character Education
Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

SIANG KEAKRABAN UKM BULUTANGKIS UNY

$
0
0

Siang Keakraban (Sikrab) UKM Bulutangkis diadakan pada hari Sabtu, 18 Oktober 2014, bertempat di Pantai Sundak Gunung Kidul. Kegiatan ini diikuti oleh 31 anggota baru, 17 pengurus, dan alumni UKM Bulutangkis UNY. Perwakilan dari atlet juga mengikuti agenda ini antara lain: Kartika (PKO 2013), Ahiriah Mutiarani (PKO 2013), dan Yenny Rahmawati (PGSD Penjas 2013).

Acara Siang Keakraban ini merupakan agenda rutin UKM Bulutangkis yang diadakan rutin setiap tahun setelah penerimaan anggota baru di tahun ajaran baru. Acara dibuka dengan sambutan dari Ketua UKM Bulutangkis (Fatih Hammam Noor) dan Ketua Panitia Sikrab (Sellyana Nurul Azizah). Acara Sikrab diisi dengan outbond di mana peserta dibagi menjadi beberapa kelompok untuk mengikuti outbond yang diadakan panitia. Peserta diminta untuk mengikuti outbond di enam pos dengan lima permainan antar kelompok yaitu kelapa gila, pensil botol, asah kelincahan, bola tangan, air berantai, dan satu permainan yang diberi nama how far you know atau seberapa jauh kamu mengenal teman-teman di UKM Bulutangkis.

 Acara terakhir yaitu acara bebas yang diisi dengan foto bersama dan acara penutup yaitu tukar kado antar semua anggota UKM Bulutangkis. Semua kegiatan bertujuan mendorong seluruh anggota UKM Bulutangkis untuk lebih saling mengenal dan menjadi akrab. Sikrab UKM Bulutangkis kali ini mengusung tema let’s shine together atau mari kita bersinar bersama-sama. Maksud dari tema tersebut yaitu di dalam UKM Bulutangkis yang terdiri atas anggota, pengurus, dan atlet, dapat saling bekerja sama untuk meraih prestasi untuk UNY.

Dengan diadakannya Siang Keakraban, UKM Bulutangkis diharapkan dapat meningkatkan pengertian dan kebersamaan antar anggota, pengurus, dan atlet. (Dony Agung Setiyawan)

Label Berita: 

Viewing all articles
Browse latest Browse all 3541

Trending Articles