Segenap mahasiswa baru 2014 yang diterima di Fakultas Ekonomi (FE) UNY mengikuti rangkaian Orientasi Studi dan Pengenalan Kampus (OSPEK) di Fakultas Ekonomi (FE) UNY, Rabu s.d. Jumat (27—29/8/2014). Bertempat di Taman Gazebo FE, rangkaian pembukaan hingga penutupan OSPEK tingkat fakultas ini diisi berbagai program pengenalan terhadap kampus. Mahasiswa baru dikenalkan dengan lingkungan yang akan menjadi rumah kedua mereka, serta dengan para tenaga pendidik dan kependidikan yang akan menemani perjalanan studi mereka. Sejumlah lebih dari 600 mahasiswa baru tersebut tampak antusias mengikuti acara meski beberapa dari mereka juga menderita sakit sehingga harus dipapah keluar.
Di hari pertama, OSPEK dibuka dengan pengenalan terhadap jajaran dekanat, Kepala Bagian (Kabag) TU, Kepala Subbagian (Kasubag) Akademik dan Kemahasiswaan, Kasubag Umum, serta para Ketua Jurusan (Kajur) dan Ketua Program Studi (Kaprodi). Selain itu, mahasiswa baru juga diberikan motivasi dengan drama singkat yang menceritakan perjalanan mahasiswa sejak awal diterima di UNY sampai lulus dengan predikat cum laude.
Muhammad An’am Fatkhurrahman, Koordinator OSPEK FE UNY menyatakan dalam sambutannya, mahasiswa baru diharapkan bisa menyerap sebanyak mungkin informasi yang berguna selama OSPEK ini. Selain itu, An’am juga berharap mahasiswa baru bisa mengembangkan diri dan bermanfaat bagi orang lain. “Buatlah prestasi dan memberi nama baik bagi diri kalian dan fakultas. Ikuti berbagai kegiatan kemahasiswaan yang ada,” pesannya.
Zakiyudin yang mewakili Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) KM FE UNY memberikan tambahan motivasi bagi mahasiswa. “Selamat datang di kampus berkarakter. Tidak hanya mencetak sarjana ekonomi, tapi sarjana ekonomi yang berkarakter. Selesaikan studi dengan baik sebagai rasa syukur kita telah diterima di FE UNY ini,” ingatnya.
Sementara itu, Dekan Dr. Sugiharsono, M.Si. mengucapkan selamat kepada seluruh mahasiswa baru. “Seleksi di FE UNY begitu ketat. Animo para pendaftar begitu besar. Oleh karena itu, tentunya yang berhasil masuk di sini adalah yang benar-benar terpilih,” tegasnya. “Lulusan FE UNY memiliki karakter yang disiplin, jujur, mandiri, berpikir kritis dan punya rasa ingin tahu. Itulah kenapa, lulusan FE banyak dicari meskipun usia fakultas ini baru 3 tahun,” tambahnya.
Di akhir rangkaian OSPEK, Jumat (29/8), mahasiswa baru kembali disiram dengan motivasi dan teladan para pendahulunya. Adalah Sabtya Sukma Arwachyntia, yang membuka siraman motivasi itu. Alumni Manajemen FE UNY ini pernah meraih dana penelitian sebesar 10 juta rupiah dari Indofood Riset Nugraha serta salah satu peserta XL Future Leaders 2 di tahun 2013. “Saya ingat pesan dosen saya, di mana pun kamu berada, kalau kamu berprestasi, hargamu tetap mahal,” tuturnya.
Motivasi kedua disampaikan Pebri Nurhayati, Mahasiswa Bidik Misi Jurusan Pendidikan Geografi yang penuh prestasi. Selain Mahasiswa Berprestasi (Mapres) UNY 2014, Pebri juga pernah unjuk gigi di konferensi internasional di Dubai 2012 dan perhelatan akademis internasional lainnya. “Saya yang asli Lampung ini, dulu hanya bisa bermimpi untuk kuliah, bahkan sampai membuat ibu saya menangis ketika saya sampaikan keinginan saya itu. Tapi saya tidak menyerah. Akhirnya saya buktikan bisa sampai di sini dan membuat prestasi. Keterbatasan bukanlah masalah buat kita selama kita bersungguh-sungguh,” ungkapnya.
Yang terakhir, adalah Siti Maesyaroh, mahasiswa aktif Jurusan Manajemen yang berasal dari Kalimantan ini juga tak menyangka dirinya bisa berprestasi sejauh ini. “Saya tadinya tidak bisa menerima fakta bahwa saya kuliah di UNY di Jurusan Manajemen karena saya membayangkan kuliah jurusan Kedokteran. Tapi doa orang tua mengantarkan saya sampai di sini, dan bahkan saya bisa berbalik begitu termotivasi untuk berprestasi di sini,” terang salah satu perintis Islamic Mini Bank di FE UNY. Selamat datang di Kampus Berkarakter! (fadhli)