Setelah mengikuti kegiatan International Leaders Festival bersama 30 komunitas terpilih pada bulan Maret lalu, Komunitas Pecinta Alam MPA Mahameru FIS UNY kembali menorehkan prestasi pada kegiatan Lomba Bersih Gunung Merbabu yang diadakan oleh organisasi pecinta alam Wahana Pecinta Lingkungan Hidup (Wapalhi) Politeknik Negeri Semarang atau Polines. Lomba bersih gunung tersebut merupakan salah satu rangkaian dari kegiatan yang bertajuk “Generasi Peduli Lingkungan”. Rangkaian kegiatan tersebut diadakan pada tanggal 18 – 20 April 2014 lalu dan diawali dengan kegiatan Talk Show Atlet 7 Summits Wanadri dan Sabar Gorky. Setelah itu dilanjutkan kegiatan Lomba Bersih Gunung dan Fotografi Gunung Merbabu, Lawu, dan Sumbing pada hari kedua dan ketiga.
Dari rangkaian kegiatan tersebut, MPA Mahameru diwakili oleh Gangsar Edi Laksono (M-VII/001) dan berhasil menjuari Lomba Bersih Gunung kategori Gunung Merbabu. Dalam lomba bersih gunung tersebut, Gangsar berhasil membawa turun sampah anorganik dengan berat beban paling banyak, yakni sepuluh kilogram. Pemenang dalam lomba ditentukan oleh berat beban sampah anorganik yang dibawa turun dari masing-masing peserta.
Selain dari kegiatan tersebut, MPA Mahameru juga selalu memiliki kebiasaan membawa turun sampah dari gunung, baik dalam setiap mendaki gunung maupun mengadakan kegiatan pendakian massal bersih gunung seperti halnya pada bulan November lalu. Membawa sampah atau bersih gunung memang harus dikampanyekan melalui berbagai kegiatan karena pada saat sekarang ini peminat kegiatan pendakian semakin banyak serta kepeduliaan akan lingkungan dari pendaki juga kurang sehingga banyak sekali sampah yang ditinggal di gunung. (Gangsar)
↧
MPA MAHAMERU MENJUARAI LOMBA BERSIH GUNUNG MERBABU
↧